Jumat, 17 Juli 2015

Filled Under:

Waspada Salaman di Halal Bi Halal


Waspada Salaman di Halal Bi Halal

Salaman dengan non mahram bisa dilakukan dengan tanpa bersentuhan kulit. Cukup mengatupkan tangan di depan dada tapi jangan sampai menyentuh.

Ketahui siapa saja kerabat dekat yang bukan mahram (haram bersentuhan dan melihat aurat)

1. Suami dari Bibi
Bibi disini maksudnya saudara kandung dari ayah/ibu kita. Bibi punya suami (paman) yang bukan mahram kita.

Kalau paman yang merupakan saudara kandung ayah/ibu adalah mahram (boleh salaman)

2. Sepupu
Anak lelaki dari paman/bibi bukanlah mahram. Haram bersentuhan dan menampakkan aurat di depan mereka. Karena bukan mahram, boleh menikah dengan sepupu.

3. Ipar
Saudara dari pasangan. Atau saudara dari pasangannya kakak kandung kita. Status ipar adalah mahram sementara (khusus). Walaupun mahram tapi tidak boleh sentuhan dan menampakkan aurat di depan mereka. Status mahram ipar akan hilang bila ada perceraian (atau meninggal)

4. Guru
Biasanya pas masuk sekolah ada acara halal bi halal salaman sama guru. Perhatikan bahwa guru bukanlah mahram jadi haram bersentuhan.

Sedangkan untuk orang tua yang sudah sepuh (walaupun bukan mahram), ada ulama yang membolehkan bersalaman sentuhan tangan.


0 komentar:

Posting Komentar

Copyright @ 2013 Rohis SMK Negeri 1 Depok (RHISAD).

Designed by MediaIslami | MEDIARHISAD